Minggu, 04 Mei 2014

Melatih Diri 06



­­­Tanya Jawab Seputar Melatih Diri  06

Pertanyaan :

Usiaku telah lanjut, terhadap Ajaran Buddha sulit untuk memahaminya, saat mendengar ceramah juga mudah tertidur, melatih diri terasa lamban, apakah saya boleh menggunakan keseluruhan waktu sehari untuk membaca sutra dan melafal Amituofo?

Master Chin Kung Menjawab :

Asalkan anda melakukannya dengan serius, melepaskan khayalan, perbedaan dan kemelekatan, maka kebijaksanaan perlahan akan terbuka. Kerisauan akan berkurang, kebijaksanaan akan berkembang, kerisauan dan kebijaksanaan adalah satu dan bukan terpisah. Saat kebijaksanaan ringan maka kerisauan akan tumbuh, ibarat terang dan gelap adalah satu tubuh.

Maka itu Buddha mengatakan bahwa klesa (kekotoran pikiran) itu adalah KeBodhian (pencerahan), dia adalah satu tubuh dua sisi; asalkan kita bisa melepaskan kerisauan, maka kebijaksanaan akan muncul dengan sendirinya. Bahkan hasilnya tak terbayangkan, tubuh juga akan lebih sehat, telinga dan mata juga akan lebih jelas.

Andaikata anda dapat melepaskan semua urusan, ini adalah pahala yang besar, menikmati hidup tanpa beban adalah pahala terbesar di dunia ini. Saya selalu berkata, saya (Master Chin Kung) adalah insan yang memiliki pahala yang besar. Mengapa demikian? Di dalam pikiranku tidak ada urusan rumit, saya tidak mengurus orang, tidak mengurus masalah, juga tidak mengurus uang, tidak memiliki kerisauan dan kekhawatiran, ini adalah pahala besar yang sesungguhnya.

Orang yang memiliki urusan itu sangat menderita, contohnya raja, presiden harus mengurus banyak permasalahan, tidak usah bahas yang lain, setiap hari saja harus menemui tamu, setiap hari harus bersalaman, ini sudah cukup capek. Hal sedemikian, meskipun mengundangku melakukannya, saya juga takkan sudi.


問:末學年事已高,對佛理很難理解,聽經時昏沈,修持進步慢,請問可否全日誦經、念佛?

答:你只要認真去做,把妄想、分別、執著放下,智慧慢慢就開了。煩惱輕,智慧長,煩惱與智慧是一不是二。智慧輕,煩惱就長,如明與暗是一體的。所以,佛說煩惱即菩提,它是一體的兩面;我們只要把煩惱放下,智慧自然就增長。而且效驗也不可思議,身體變好,耳目聰敏。你能把一切事情放下,這是大福報,享清福是世出世間第一等的福報。我常講,我是世界上最有福報的人。為什麼?我心裡沒事,不管人、不管事、不管錢,無牽掛、無憂慮,方是真正的福報。管事的人很辛苦,像帝王、總統要管很多事情,不說別的,天天要見客人,天天跟人家握手,就很累了。這種事情,請我去做,我都不去。21-242-0001